Dalam sebuah club atau komunitas motor, regenerasi adalah jalan terbaik untuk terus tumbuh dan bertahan, apalagi dijaman sekarang ini dimana club atau komunitas motor baru kian banyak tumbuh bak jamur meramaikan jagat hobi bermotor. Begitu juga dengan Gabungan Supra Kutaradja (GASAK), Club Motor Honda Supra yang bermarkas di Banda Aceh ini juga turut andil memberikan pengaruh positif ke generasi baru dalam pembentukan club motor sebagai wadah ekspresi para pecinta otomotif terutama sepeda motor.
Demi terus bertahan para GASAKERS begitu sebutan untuk para member Club GASAK, melaksanakan kegiatan Musyawarah Besar (MUBES) dengan agenda pemilihan kepengurusan baru dan rencana kerja periode 2018-2020. MUBES ini dilaksanakan di Komplek Villa Buana Gardenia Aceh Besar dan dilangsungkan pada Jum’at 19 Januari 2018.
“MUBES kami laksanakan untuk tetap eksis dan bertahan di dunia otomotif yang kami cintai ini. Pemilihan kepengurusan baru adalah salah satu caranya. Dengan begitu ide-ide segar akan muncul dari pengurus baru yang masih muda-muda dan mempunyai energi lebih untuk membangun dan mengembangkan GASAK kedepannya,” ucap Al Qauvan selaku Penasehat GASAK.
MUBES yang dihadiri oleh seluruh GASAKERS telah memilih dengan metode voting yang diawali dengan penyetujuan berkas calon terbaik untuk kepengurusan GASAK yang baru. Pada periode tahun 2018-2020 GASAK memilih :
Kepengurusan Baru Gabungan Supra Kutaradja 2018-2020
Ketua Umum
Dikausar Yogie menggantikan Boyhaki pada periode sebelumnya
Wakil Ketua
Muhammad Iqbal menggantikan Rudi Kasriawandy
Bendahara
Waini menggantikan Riki Rachmawan
Sekretaris
Muhammad Abrar menggantikan Husnul
“Saya harap dengan terpilihnya kepengurusan baru ini, GASAK akan terus bertumbuh menjadi club motor yang solid, berwibawa dan selalu menjadi pelopor keselamatan di jalan raya serta memberikan pengaruh positif kepada masyarakat sekitar untuk tertib berlalu lintas agar kita semua merasa aman dan nyaman ketika berkendara di jalan raya,” tutup Boyhaki.